FORMULA MONEY

IF YOU WANT TO START & SUCCEED IN YOUR OWN BUSINESS, YOU SHOULD FIRST OF ALL ASK YOURSELF...



Bisnis Fashion Kreatif
Dunia fashion selalu bergerak dinamis sehingga dibutuhkan ide-ide cemerlang nan kreatif agar produk fashion selalu diminati pasar. Gaya hidup masyarakat saat ini tidak mau ketinggalan mode membuat potensi bisnis fashion kreatif semakin berpeluang untuk digarap.

Modal Kecil, Cepat Balik Modal
Kreativitas menjadi ujung tombak bagi pelaku bisnis fashion kreatif, sehingga bisa dibilang modal bukanlah factor utama. Telah dibuktikan oleh Purnomo, dengan membuat sandal karakter Dhiif’s di tahun 2008, harry, pemilik kaos kreatif merek Soenda Kelapa, Dewi Herlianti, pemilik jilbab Anak dan Remaja merek Delima, dan banyak lagi para pelaku bisnis kreatif lainnya.

Kiat-kiat Sukses Pelaku Usaha Bisnis Fashion Kreatif

Yuliarti, mengubah dari hanya kepala menjadi boneka full body. Saat awal usaha Yetty panggilan Yuliarti, hanya membuat boneka dengan karakter fancy seperti doraemon, keroppi, hello kitty namun hanya bagian kepalanya saja. Namun respons pasar masih kurang bagus. Yetty pun mencoba mengubah bentuk sandal kreasinya dengan membuat sandal boneka secara full body tidak hanya bagian kepala saja, karena kelihatan lebih unik dan lucu. Benar saja setelah boneka dikreasikan dari hanya kepala berinovasi jadi full body permintaan semakin banyak karena terlihat fancy dan menarik.

Eka Suryaningrum, membuat kreasi kaos dengan aplikasi sulam perca & flannel
. Idenya tersebut muncul dari tetangganya yang membuka usaha konveksi. Eka Suryaningrum iseng-iseng membuat kaos kreatif untuk sang buah hatinya, dengan hanya bermodalkan jarum, benang dan kaos polos yang dibelinya. Ternyata hasil kreasinya mendapat sambutan positif dari tetangga dan kerabat dekatnya.

Arya Widya Nugraha, memproduksi sepatu “Gaul” untuk kaum pria. Menurut arya saat ini tidak hanya wanita saja yang bisa memakai warna menyala namun pria juga bisa tampil fashionable dan tetap terlihat gaya dengan warna-warna sepatu yang menyala. Pemasaran dilakukan Arya dengan system keagenan, agar bisa menjangkau ke pemasaran ke seluruh kota di Indonesia. Paket keagenan mulai dari yang paling murah untuk agen yang diingin memulai bisnis dengan modal sedikit, yaitu hanya dengan uang 3 juta bisa mendapat 10 pasang sepatu dan catalog produk.

Taruna Kusmaryuda Kusmayadi (Nuna). Dalam perkembangannya desain fashion selalu berubah terutama pada dress, blazer atau rok. Perkembangan fashion saat ini dapat disebut dengan “Fashion recycling” (trend daur ulang) seperti halnya kain perca.
Dalam negeri sendiri trendnya memang masih mengacu pada Negara yang memiliki industry fashion terbesar seperti Italia, Perancis, Amerika. Hal tersebut dikarenakan fashion di Negara tersebut selalu up date setiap 3 bulan sekali.



Perhatikan Zona
Bercampurnya kegiatan yang berbeda tentunya akan menimbulkan ketidak nyamanan kedua belah pihak. Kedua jenis kegiatan tersebut (usaha dan tinggal) seharusnya tidak saling mengganggu. Secara prinsip, pembagian zona atau area pada sebuah rumah tinggal terbagi menjadi dua bagian, yaitu zona umum/public, dan zona pribadi/private. Namun diantara zona tersebut terdapat zona peralihan, yang disebut sebagai zona semi umum/public atau zona semi pribadi/private.

Zona Umum
Ruangan yang terdapat pada zona umum adalah ruangan yang paling tepat untuk dijadikan ruang usaha, di samping adanya ruang tamu untuk kegiatan rumah itu sendiri. Zona umum adalah area dimana aktivitas orang luar yang berlalu lalang di area tersebut.

Zona Semi Umum
Zona semi umum pada umumnya merupakan area dimana keluarga melakukan interaksi dan berkumpul. Oleh sebab itu area ini cocok untuk dipergunakan sebagai ruang keluarga atau ruang makan.

Zona Pribadi
Zona pribadi merupakan area dimana masing-masing anggota keluarga melakukan aktivitas secara pribadi, seperti istirahat, atau tidur.

Ruang Peralihan
Ruang pertemuan antara setiap zona tadi merupakan sebuah “ruang peralihan” atau “ruang penghubung” antara zona umum dengan zona semi umum dan zona pribadi. Untuk itu di area ini dapat ditempatkan ruangan-ruangan seperti kamar mandi, WC atau “powder room”, dapur dan ruang service.

Menambah Ruang Usaha di Rumah
Untuk membuka usaha butik di rumah yang memiliki bebrapa karyawan, berikut beberapa hal yang harus dicermati saat renovasi. Kompas, Properti, Kamis 18 Februari 2010, halaman J.

1. Tempat ruang untuk usaha di bagian depan rumah, karena karyawan dan pelanggan yang datang langsung masuk ke ruang usaha tersebut tanpa mengganggu aktivitas penghuni rumah.
2. Pisahkan jalur sirkulasi antara penghuni rumah dengan karyawan atau pelanggan dengan membuat pintu masuk tersendiri.
3. Buat kamar kecil atau WC untuk para karyawan atau pelanggan yang terpisah dari kamar mandi penghuni.
4. Ruang usaha yang baik harus memiliki pertukaran udara dan pasokan sinar matahari yang baik demi kenyamanan dan kesehatan.

Demikian penjelasan singkat, semoga dapat menjadi inspirasi bagi Anda yang ingin membuat usaha di rumah.

(Selected Readings: Tabloid Serial Rumah, Renovasi, halaman 4-8; Kompas, Properti, Kamis 18 Februari 2010, halaman J)



Pada waktu kami membuka-buka perpustakaan pribadi, di salah satu sudut terdapat tumpukan majalah yang sudah lama termasuk di antaranya Tabloid Serial Rumah, 10 Inspirasi Desain Rumah Usaha, terbitan Mei 2007. Isinya cukup menarik dan menjadi inspirasi bagi para pemula yang ingin memiliki usaha di rumah.

Usaha di Rumah, Tak Sekedar Usaha Sampingan
Bekerja dan berusaha di rumah adalah fenomena tersendiri dalam kehidupan masyarakat yang modern. Saat ini banyak orang ingin membuka usaha di rumah, misalnya membuka usaha butik, took kecil, memberi les music, dan sebagainya. Untuk keperluai ini, rumah mau tak mau harus direnovasi agar kebutuhan ruang untuk usaha tersebut terpenuhi dan tidak boleh sembarangan, sebab aturan yang harus ditaati dan juga kenyamanan penghuni yang harus diperhatikan.

Cermat dan Tepat Memilih Jenis Usaha
Langkah utama dan pertama adalah menetukan usaha apa yang sesuai untuk dilakukan. Apapun jenis usaha yang dipilih, perlu dilakukan studi kelayakan sebelumnya. Ada bebrapa data untuk menentukan dan memilih jenis usaha:
1. Kebutuhan
2. Minat, Kemampuan, dan Modal
3. Dampak yang Ditimbulkan
Selain itu, apabila usaha di rumah harus melibatkan pihak luar, tentunya diupayakan segala aktivitasnya jangan sampai menimbulkan gangguan kepada pihak-pihak lain. Artinya, keramaian yang diakibatkan tersebut jangan sampai menimbulkan ketidaknyamanan bagi orang-orang di sekitar kita.

Perlukah Izin untuk Usaha di Rumah?
• Untuk usaha yang sudah dilengkapi oleh dokumen legalitas, seperti akte pendirian oleh Notaris, biasanya memerlukan keterangan domisili. Maka, dengan sendirinya perlu dibuatkan izin usaha dari instansi Pemerintah setempat.
• Usaha di rumah yang melibatkan banyak orang, dengan sendirinya akan memberikan dampak kepada lingkungan dan tetangga. Untuk itu perlu meminta izin kepada instansi Pemerintah setempat berupa “Undang-undang Gangguan” yang diambil dari Peraturan Daerah Setempat.
• Meskipun telah mendapatkan izin kepada instansi Pemerintah, aslangkah baiknya apabila tetangga terdekat di sekitar rumah mendapat pemberitahuan, baik lisan maupun tertulis, akan adanya usaha di rumah ini.

Merancang Ruang Usaha, Antara Kebutuhan dan Etika
Apapun jenis usaha yang akan dipilih, sebaiknya ada batas yang jelas antara ruang usaha dan tempat tinggal, rancang sesuai kebutuhan yang ada dengan tetap memperhatikan etika. Usaha apapun tentunya akan melibatkan orang lain, baik itu anggota keluarga, maupun orang luar yang bisa saja menjadi karyawan, pelanggan atau rekan.



Factor 4P dalam Bisnis
Seperti diketahui bersama bahwa dalam setiap upaya untuk menjalankan sebuah bisnis beberapa factor utama yang kita kenal dengan istilah 4P. 4P yang dimaksud tersebut adalah kependekan dari istilah Product, Price, Place, Promotion. Kita akan membahasnya satu persatu secara singkat dalam sub bab berikut:

1. Product
Sebelum kita menjalankan bisnis online kita harus mengetahui dahulu product apa yang akan kita tawarkan kepada konsumen. Product tersebut dapat berupa barang atau jasa. Product tersebut juga bisa kita buat sendiri atau kita menjalankan fungsi hanya sekedar memasarkan product yang dibuat oleh orang lain.

2. Price
Setelah kita memiliki sebuah product maka langkah kedua adalah kita harus menentukan harga jual yang tepat bagi pasar yang kita bidik. Ingat kita harus menentukan harga yang tepat bagi pasar kita bidik artinya kita harus terlebih dahulu menentukan siapa target pasar kita.

3. Place
Place lebih diartikan sebagai saluran distribusi kita. Sebuah product yang akan kita jual pada suatu segmen pasar dengan harga yang tepat tentunya harus dapat dengan mudah dijangkau oleh target pasar kita.

4. Promotion
Tiga faktor P yang kita bahas belumlah mantap tanpa kehadiran P yang keempat yaitu promotion. Bayangkan saja jika seandainya ada sebuah produk yang sangat Anda butuhkan, harganya sesuai dengan keadaan keuangan Anda dan barang tersebut dijual di sebuah toko di dekat rumah Anda tetapi Anda tidak pernah mendengar tentang nama product tersebut dan fungsinya, apakah Anda akan membelinya? Rata-rata kita tidak akan membeli sebuah product yang tidak kita kenal dengan baik.

Cara untuk memperkenalkan sebuah product kepada masyarakat inilah yang disebut dengan istilah promosi. Promosi ada berbagai macam meliputi publisitas, promo penjualan, periklanan, dan juga penjualan langsung.

(Selected Readings: Facebook for Cari Duit, jubilee Enterprise; Super Networking for Sales Professionals, Michael Salmon; Online Entrepreneur, Joko Salim; Jubilee Enterprise, 63 Jenis Usaha).



Jangan Takut Mengajukan Pertanyaan Sulit

Jangan mulai berpikir, Saya sebaiknya tidak bertanya “mengapa?”. Mengajukan pertanyaan sulit akan membawa Anda lebih dekat dengan tujuan dan membantu Anda menilai apakah orang tersebut akan mampu membantu Anda. Orang yang cakap akan menghargai Anda karena mengajukan pertanyaan yang dihindari orang lain.

Jangan Memohon Maaf karena Meminta Pertolongan
Anda sebaiknya terlihat sebagai seorang yang percaya diri dan yakin. Boleh-boleh saja menunjukkan rasa terima kasih Anda. Orang menghargai sopan santun.

Jangan Biarkan Orang “Melarikan Diri”
Buatlah orang memegang janjinya. Kegigihan disertai sopan santun selalu membawa kemenangan.

Merenungkan Hasil Percakapan
Setelah setiap ikhtiar menjejaring, baik seusai Anda menghadiri sebuah acara atau melakukan pembicaraan telepon, Anda perlu mengambil waktu sebentar untuk menilai apakah tindakan Anda berhasil dan apa capaian Anda. Tanyakan pada diri Anda pertanyaan berikut:
• Apakah tujuan percakapan saya tercapai?
• Apakah sasaran percakapan saya terlaksana?
Apakah anda Telah Siap Berbicara di Telepon
1. Apakah Anda mengerti arti “mengupas kulit bawang?”
2. Apakah anda telah menyelesaikan uji tuntas?
3. Apakah Anda memiliki strategi pembicaraan?
4. Apakah Anda memahami tujuan pembicaraan Anda?
5. Apakah Anda telah menyelesaikan profil Anda?
6. Apakah Anda siap mengajukan pertanyaan sulit dan tidak membiarkan orang “melarikan diri”?
7. Apakah Anda memahami tingkah laku yang harus di hindari?
8. Apakah Anda siap merenungkan hasil percakapan untuk menilai keberhasilan Anda?

Jika Anda berhasil menjawab ya untuk semua pertanyaan di atas, Anda siap untuk menyusun naskah pembicaraan telepon.

Melakukan Promosi
1. Pasang iklan langsung dari facebook.
2. Membuat dan memasang iklan di facebook.
3. Launching Product.
4. Customer Gathering.
5. Menautkan Facebook ke socialMedia.com



Jangan Malas Mendengarkan

Perhatikan apa yang sedang dibicarakan. Orang dapat merasakan apabila Anda tidak memerhatikan. Jika Anda terus berbicara dan tidak mendengarkan serta tidak memberi orang lain peluang ikut serta secara aktif dalam percakapan, Anda akan ditinggalkan.

Jangan Memotong Pembicaraan
Jika Anda memotong pembicaraan seseorang, ia akan berpikir, “Wah, ia tidak mendengarkan, dan tidak sopan.” Ingat bahwa Anda akan menerima pertolongan orang lain. Jika Anda terus menerus memotong kalimat percakapan seorang rujukan, Anda menciptakan kesan buruk dan tidak mungkin memperoleh pertolongan pada saat Anda membutuhkannya. Jika ada pokok pikiran yang Anda ingin sampaikan, catat dan utarakan saat jeda.

Jangan Kurang tanggap
Jika Anda menyampaikan terlalu banyak informasi, lawam bicara akan berpikir, “Orang ini bertele-tele,” Jika Anda memberi terlalu sedikit informasi, ia akan berpikir, “Orang ini tidak mengerti banyak.” Anda harus dapat menyampaikan sesuatu secara menyeluruh dan langsung ke pokok agar meninggalkan kesan baik.

Jangan Membagi Terlalu banyak Informasi
Anda tidak perlu menceritakan sejarah hidup anda. Tentu Anda tidak ingin lawan bicara berpikir, “Saya tidak perlu informasi itu.” Anda akan kehilangan perhatian jika terlalu banyak membagi terlalu banyak informasi. Anda memiliki strategi dan tujuan yang jelas. Jangan menyimpang dari tujuan.

Jangan Mengungguli Orang Lain
Rendah hatilah. Orang akan merasa sebal jika seseorang secara terus menerus mencoba mengungguli apa pun yang orang lain lakukan, katakan, atau miliki.

Jangan Berbicara Negatif Tentang Orang Lain atau Perusahaan Lain

Pembicaraan negative bersifat kontra produktif dan akan menyampaikan pesan yang salah. Selain itu, apa yang terjadi jika lawan bicara Anda memiliki teman di perusahaan tersebut atau mengenal orang yang dibicarakan, tetapi ia memiliki penilaian yang jauh lebih baik dari Anda? Mungkin terdengar mustahil orang akan melakukan hal semacam ini, tetapi percaya pada saya, ini terjadi! Bertindaklah sopan dan bijaksana.



Bersikap Sebagai Seorang Pemenang
Meskipun Michael Jordan mungkin tidak memenangkan setiap pertandingan yang dimainkannya, ia selalu bersikap sebagai pemenang. Cara berjalan dan nada suaranya mengesankan bahwa menang atau kalah, lelaki ini adalah seorang pemenang. Anda perlu membawa diri dengan cara seperti itu.

Berbicara dengan percaya Diri
Percakapan energy, hasrat, dan minat Anda. Tunjukkan semangat dan kegembiraan namun tidak berlebihan.

Gunakan Beragam Nada Suara
Utarakan pokok pikiran Anda dengan berbagai ragam nada suara dan gerakan tangan untuk member penekanan. Jangan bicara dengan datar. Jika Anda tidak merasa yakin dengan nada suara Anda, gunakan perekan suara untuk memeriksanya.

Ingat: Hanya Sekedar Pesawat Telepon
Jika Anda merasa terancam, gagang telepon akan terasa seperti barbell seberat 10 kilogram. Tetapi jika rasa percaya diri Anda tinggi, akan terasa seringan bulu.

Meminta Orang Bertindak
“Manusia senang dimintai pertolongan,” Anda tidak boleh melakukan kesalahan yang sama. Anda harus meminta pertolongan dari rujukan Anda dan kemudian membuatnya bertanggung jawab untuk janji yang telah ia buat. Jangan ragu untuk menelepon kembali beberapa kali demi memastikan ia memenuhi janjinya.

Selalu Mengakhiri Percakapan dengan Nada Positif
Pastikan bahwa rujukan Anda mengakhiri percakapan dengan perasaan senang karena menolong Anda.

Jangan Lakukan

Jangan Lalai Bersiap
Kenali lawan bicara Anda terlebih dahulu. Pastikan Anda telah melakukan seluruh “uji tuntas” Anda, seperti dijelaskan sebelumnya. Jika Anda menghadiri sebuah pertemuan yang menampilkan seorang pembicara tamu, lakukan uji tuntas tentang orang tersebut, perusahaan, dan industrinya. Sebelumnya, teleponlah perusahaan sponsor sebelumnya untuk memperoleh wawasan sebanyak-banyaknya. Bila mungkin dapatkan daftar hadir untuk memeriksa siapa saja yang akan datang, dan periksa situs jejaring mereka. Lakukan sebanyak yang anda bisa, dan Anda akan membedakan diri dari pengunjung lain.

Jangan Lupa Membawa Kartu nama
Simpan kartu nama anda di beberapa saku terpisah agar tidak bertonjolan dan tidak namapak seperti anda membawa koleksi kartu bisbol di saku jas. Jika Anda memiliki dompet kartu, gunakanlah.

Jangan Rendah Diri
Jadilah diri sendiri, dan merasa nyamanlah dengan diri sendiri. Akan lebih merugikan jika lawan bicara Anda dapat merasakan bahwa Anda tidak jujur.



Membuat Citra Diri Menarik
Michael Salmon dalam bukunya berjudul Super Net Working For Sales Professionals, Sistem jitu untuk melipat gandakan hasil penjualan Anda, Penerbit PT. Buana Ilmu Populer tahun 2005 halaman 95-103 menguraikan hal-hal yang penting dilakukan dan yang tidak perlu dilakukan.

Penting Dilakukan
Tersenyum, Menatap Mata, dan Ulurkan Tangan Terlebih Dahulu
Anda tentu ingin mengatur suasana yang tepat dan memulai percakapan secara positif, ramah, dan professional.

Ajukan Pertanyaan dan Berusaha mengenal Orang
Orang senang berbicara tentang dirinya sendiri. Dengan menunjukkan minat tulus, Anda akan mengenal banyak hal tentang mereka dan mulai memperoleh kepercayaan mereka. Juga, mereka akan mulai menyukai Anda karena berpikir Anda memiliki minat yang sama.

Ingat Elevator pitch Anda
Hal ini sepele namun penting. Ini menunjukkan bahwa Anda benar-benar tertarik pada orang lain dan tidak hanya berusaha membagikan sebanyak mungkin kartu nama.

Membuat Catatan Ketika Menerima kartu nama
Setelah Anda bertemu seseorang dan bertukar kartu nama, lanjutkan dengan menulis catatan pendek dibelakang kartu. Anda mungkin ingin mencatat sesuatu tentang percakapan Anda, minat (misalnya “menyukai permainan golf”) atau hubungan, pokok-pokok tindak lanjut, perawakan, atau janji yang Anda buat dengannya. Jika anda pergi ke pertemuan atau pamerandagang dan kembali ke kantor dengan setumpuk kartu, mustahil untuk mengingat setiap percakapan dan mencocokkannya dengan nama di kartu nama. Membuat catatan akan membantu.

Menjalin Perkenalan
Jika anda bertemu seseorang untuk pertama kali dan memulai percakapan, atau mungkin berjumpa dengan seorang teman yang dapat memperkenalkan Anda kepada seseorang yang Anda ingin temui, mintalah diperkenalkan, seperti yang dilakukan George. Ingat: perkenalan yang hangat lebih baik dari pada mendekati seseorang dengan dingin. Jika ada kesempatan, tawarkan untuk membalas kebaikannya. Perkenalan yang hangat memberi kepercayaan sementara kepada Anda. Apa yang terjadi setelahnya terserah kepada Anda.

Sikap, Sikap, Sikap
Orang dapat merasakan suasana hati Anda, baik ketika bertatap muka atau bertelepon. Orang cenderung condong kepada orang yang positif. Sikap positif Anda menular, menjalar, dan membantu menciptakan kesan pertama yang sangat baik. Jika anda berkecil hati, khawatir, gelisah, atau marah, atau kebingungan, lawan bicara Anda dapat merasakannya. Hadirlah pada pertemuan atau melakukan pembicaran telepon hanya pada saat anda merasa positif dan bersemangat, dan belajarlah mampu mengendalikan diri dan mengubah sikap secara cepat agar Anda tidak tersandera oleh sikap Anda sendiri.



Jangan Terjun Tanpa Persiapan
Jika Anda memilih profesi sebagai tenaga penjualan harus memiliki tujuan yang jelas dan strategi terpercaya untuk mendukungnya. Ibarat dalam olah raga perlu diatur berbagai strategi rencana permainan sebelum bertanding, dan harus yakin bahwa tidak melakukan persiapan adalah bersiap untuk gagal. Tetapi sebaliknya jika Anda memiliki strategi terpercaya untuk jenis peluang bisnis yang baru dengan tujuan yang jelas membuka Anda untuk merebut pasar dan melayani konsumen dengan baik.
Kadang kala sebagai tenaga penjual mengalami kesulitan untuk meningkatkan penjualan, bagaimana seorang wiraniaga bisa meningkatkan penjualan. Ada beberapa petunjuk praktis yang diuraikan di bawah ini:

1. Mulailah menambah teman, Usahakan setiap hari menambah teman minimum satu orang.
Buatlah daftar perencanaan kunjungan: keluarga, teman akrab, orang yang Anda kenal melalui orang lain, pelanggan, calon pelanggan, pemasok, perhimpunan dan perkumpulan, kontak professional.
Dari daftar kenalan Anda itu, Anda bisa mempromosikan barang yang Anda jual dengan penjelasan yang menarik.

2. Menetapkan dan mengadakan inventarisasi daftar kontak: nama kontak, nomor telepon, alamat email, nama rujukan, perusahaan, jabatan, nomor dan alamat surat elektronik rujukan, keterangan, rencana tindakan, tanggal awal hubungan.

Mengenalkan Bisnis Melalui Internet
Berbagai jenis usaha dapat dilakukan via Internet:

1. Bisnis menjual produk: Membuat toko online, Menjual e-book, MLM online, Menjual game, Menjual jasa, Menjual iklan, Menjual kasa konsultasi
2. Menyediakan jasa pelelangan
3. Membangun situs forum
4. Menjadi jutawan dari mailing list
5. HYIP (High Yield Investment Program) cara kerjanya investor menaruh sejumlah uang / dana kepada sebuah web site yang menjanjikan keuntungan sekian persen per bulan atau per hari.
6. Auto Surf (Program yang memberikan keuntungan sekian persen per hari atau per bulan namun Anda diwajibkan membuka Web site klien mereka setiap hari “banner/iklan”).
7. Membership business
8. Forex trading (transaksi perdagangan nilai tukar mata uang asing di pasar uang international).
9. Media iklan
10. Media berita
11. Komunitas online
12. Domain parking (merupakan nama dari web site Anda atau definisi alamat di internet)
13. Arisan online dan investasi bisnis
14. Bisnis survey
15. Typing job
16. Pay to read (PTR) dan pay to click (PTC)
17. Menjadi freelancer

Jenis usaha bisnis online yang dapat Anda pilih ada enam puluh tiga jenis usaha, bisnis online tersebut dapat dilihat di buku Jubilee Enterprise; 63 Jenis Usaha Bisnis online Sambilan Buat Siapapun; Penerbit PT. Elex Media Komputindo, tahun 2009.



Obrolan Sentul dengan Tenaga Instruktur.

Teman saya Mr. Karim, telah bekerja lebih dari dua puluh lima tahun di bidang Instruktur Modifikasi Pesawat. Pada zaman dulu gaji seorang Instruktur sangat terbatas, sedangkan pengeluaran dari waktu ke waktu mengalami peningkatan. Pendapatannya hanya cukup hidup untuk menutupi kebutuhan harian, karena itu ia berpikir bagaimana dengan uang yang sedikit hidup tercukupi.

Penyusunan Anggaran

Selama ini Mr. Karim menganggap anggaran itu tidak begitu penting, namun dari bulan ke bulan pengeluaran kecil-kecil sering tidak tercatat sehingga tidak terasa persediaan uang habis tidak menentu. Untuk itu dia sebagai Kepala Keluarga mengadakan perundingan dengan istri dan tiga anaknya untuk menyusun satu anggaran, penyusunan anggaran merupakan langkah-langkah positif untuk menentukan besarnya alokasi biaya dan merealisasikan rencana yang telah disusun.

Fungsi Anggaran


Kata Sentul: Kehidupan rumah tangga diibaratkan suatu organisasi dalam ruang lingkup keluarga. Anggaran dapat berfungsi sebagai alat untuk perencanaan dan pengendalian, dan sebagai alat ukur keberhasilan mencapai sasaran. Dengan demikian anggaran mempunyai manfaat sebagai alat penaksir dan alat kontrol pengeluaran dana. Fungsi yang paling penting dalam pengendalian adalah apakah ada efisiensi yang dilakukan; apakah realisasi biaya melebihi yang ditetapkan; apakah terjadi pemborosan.

Pemanfaatan Dana Secara Efisien

Perlunya penyusunan anggaran antara lain: untuk mengetahui sejauh mana alokasi dana dilakukan secara efisien, bagaimana mengalokasikan dana secara tepat, apakah telah diadakan skala prioritas.

Perlunya Pengawasan Anggaran


Ada beberapa kegiatan pokok dalam pengawasan, yaitu: memantau, menilai, kemudian menganalisa dan membuat kesimpulan dari hasil kegiatan tersebut. Hasil dari pemeriksaan merupakan rekomendasi dalam rangka perbaikan kinerja organisasi, termasuk organisasi dalam kehidupan rumah tangga,walaupun organisasi skala kecil.

Kenapa Sering Terjadi Over Budget…?


Sahabat Sentul yang terhormat, kenapa selalu terjadi over budget di rumah tangga kami, kata teman Sentul dengan muka agak serius. Oh begitu, ane sih bukan ahlinya, tapi berdasarkan pengalaman, biasanya nafsu besar tenaga kurang, ha…ha…ha. Jadi kalau Anda berpenghasilan Rp.1.000.000,- sebulan, pengeluaran paling tinggi Rp.600.000,- ; Jangan sebaliknya pendapatan Rp.1.000.000,-, pengeluaran Rp.1.500.000,-, nah dari mana nutup ketekorannya? Mau korupsi….? Ach jangan, nanti kena tangkap KPK. Lebih baik kerja jujur, hidup hemat dan sederhana. Ini sih pendapat orang awam. Kalau secara teori ekonomi, Sentul akan minta bantuan saran dari pakar ekonomi yang sering tampil, ha…ha…ha…

Sentul Mohon Bantuan Pakar Keuangan
Untuk memberi penjelasan secara teoritis masalah anggaran, Sentul mengharapkan bantuannya bisa secara rinci dan mendalam cara mengatasi over budget, tapi apa mungkin ada konsultasi keuangan gratis …? Sentul yakin masih ada sukarelawan menolong orang kecil.

Pertanyaan lain, kenapa dalam Perusahaan atau suatu Instansi kadang-kadang terjadi over budget, mungkin Anda dapat membantu memberikan solusi yang lebih baik, sehingga pengeluaran tidak melebihi penerimaan yang sudah dicantumkan dalam anggaran.
Salam dari Sentul, pengelola dana yang kocar kacir ha…ha…ha..ha...



Some Understanding Of Individual Differences
Tidak heran dan pernah terjadi dalam organisasi perusahaan atau organisasi lain terjadi perbedaan pendapat, dan mengarah kepada konflik yang bisa menghambat kemajuan organisasi itu sendiri, kenapa demikian..? karena pada dasarnya organisasi terdiri dari berbagai kumpulan orang-orang dengan berbagai tipe pengalaman dan pendidikan, bergabung dalam satu kumpulan lebih besar (People are a resource common to all organization).

Dalam bahasa personalia, setiap orang berbeda dalam hal persepsi (perceptions), kepribadian (personalities), pengalaman hidup (life experiences), perbedaan kemampuan (different capabilities) dan perbedaan sikap kepercayaan dan aspirasi (different attitude, beliefs, and aspiration level).

Hubungan antara individu dan grup dalam organisasi menciptakan berbagai harapan. Harapan tersebut dapat dituangkan dalam berbagai aturan yang mesti dilaksanakan. Peranan dalam organisasi tentu tidak sama, ada yang berperan sebagai pemimpin (The role of leader) sedang yang lainnya sebagai pengikut (the role of follower).

The Basis For Understanding Behavior
Dalam hal adanya perbedaan, ada beberapa hal yang perlu dilakukan antara lain:
1. Menyelidiki perbedaan (Observe and recognize the differences)
2. Mempelajari hubungan berbagai variable yang mempengaruhi perilaku (study relationships between variables that influence individual behavior)
3. Menentukan hubungan (Discover relationship)

Abilities And Skills
Terjadinya konflik bisa juga pimpinan salah menempatkan orang, dan tidak berdasarkan kemampuan dan keahlian. Karena itu perlu diusahakan agar penempatan orang disesuaikan dengan kemampuan, keahlian, dan kebutuhan (Job requirements).
Untuk mencapai hasil dari tugas pekerjaan perlu dilakukan analisa pekerjaan, yaitu suatu proses untuk menentukan jenis pekerjaan yang berhubungan dengan tanggung jawab pendidikan dan latihan (Specifying the responsibilities, education, and training needed to perform the job successfully).

Manage Your Staff Well
Begitu pentingnya masalah personalia, perlu diadakan pengelolaan para staf secara baik dengan cara memotivasi mereka sehingga secara bersama mampu mengatasi berbagai persoalan perusahaan dan berbagai tantangan persaingan yang makin ketat.

Hal-hal Lain
Mengingat adanya berbagai konflik di perusahaan berbeda dan penyebabnya banyak, mungkin teman-teman, para sahabat mempunyai pengalaman dalam mengatasi konflik secara baik, mulus, dan damai. Silahkan Sharing, berbagi pengalaman.


(Selected Reading: John M. Ivancevich, Michael T. Matteson, Organizational Behavior and Management1987; Benjamin B. Tregoe, John W. Zimmerman; Top Management Strategy; 1980)